ARTICLES

Friday, 31 August 2018

Yang Perlu Diketahui tentang Jerawat di Badan

Saat mendengar kata jerawat, kamu pasti langsung mengasosiasikannya dengan masalah kulit di daerah wajah. Akan tetapi, jerawat juga dapat muncul di beberapa bagian badan, seperti punggung, dada, dan pundak. Sama seperti jerawat di wajah pada umumnya, jerawat di badan disebabkan oleh inflamasi, minyak berlebih, serta bakteri penyebab jerawat.

Berikut tiga hal yang perlu kamu ketahui mengenai jerawat di badan:

  1. Cenderung sakit dan perih

Saat jerawat wajah dapat langsung memengaruhi kepercayaan diri, maka jerawat di badan dapat menimbulkan rasa sakit atau perih. Ini dikarenakan pori-pori badan yang lebih besar dan memproduksi minyak lebih banyak, Ladies. Orang yang terkena jerawat di badan tentu harus hati-hati saat mengenakan baju atau duduk bersandar agar tidak merasa perih.

  1. Hindari baju ketat

Sering memakai baju yang ketat ternyata juga dapat menimbulkan jerawat di badan, karena pori-pori kulit tidak bisa ‘bernapas’ legga sehingga minyak dan bakteri penyebab jerawat lebih gampang menyerang.

  1. Jangan ‘dijemur’

Beberapa orang menganggap jerawat di badan akan hilang hilang dengan berjemur di bawah matahari. Padahal, tidak demikian. Tanning yang disebabkan matahari hanya menyamarkannya saja. Bahkan, sinar matahari langsung malah bisa membuat badan semakin iritasi.

 

Bila kamu tengah mengalami jerawat di badan, kamu bisa menggunakan Papulex™ Lotion. Produk perawatan ini khusus menangani kasus jerawat di daerah kulit dengan pori-pori yang lebih besar seperti punggung, dada, dan pundak.

 

Sumber:

www.papulexasia.com

 

comment

TOP ARTICLE